Harap Dukungan Deprop, Olly Tegaskan 5 Misi Pemprop Sulut

Harap Dukungan Deprop, Olly Tegaskan 5 Misi Pemprop Sulut 



Manado-Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey SE  mengucapkan terima kasih kepada seluruh pimpinan dan anggota DPRD Sulut yang terlibat aktif selama ini memajukan Sulut menjadi lebih baik.

“Terima kasih kepada pimpinan dan segenap anggota DPRD atas upayanya dalam memaksimalkan tugas dan tanggung jawab selama ini,” kata Olly saat menghadiri Rapat Paripurna DPRD Sulut di Kantor DPRD Sulut, Senin (19/04/2021).

Rapat paripurna digelar dalam rangka Penutupan Masa Persidangan Pertama Tahun 2021 dan Penyampaian Laporan Kinerja Alat Kelengkapan DPRD sekaligus Pembukaan Masa Persidangan Kedua Tahun 2021 dan Penyampaian Laporan Pelaksanaan Reses Pertama Tahun 2021.

Nampak hadir Ketua DPRD Sulut Andi Silangen, Wakil Gubernur Sulut Steven O.E. Kandouw, jajaran Forkopimda Sulut dan para pejabat di lingkup Pemprov Sulut.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Olly juga mengapresiasi kinerja seluruh legislator baik para pimpinan dan segenap anggota DPRD Sulut dalam mengawal pencapaian visi dan misi pembangunan daerah di Sulut.

“Mampu menjalin koordinasi dan sinergitas yang positif dengan segenap komponen pembangunan di daerah ini utamanya Pemerintah Provinsi,” ujarnya.

Diketahui, Visi Pembangunan Daerah Provinsi Sulut tahun 2021-2026 adalah: “Sulawesi Utara Maju dan Sejahtera sebagai

Pintu Gerbang Indonesia ke Asia Pasifik”, dengan 5 (lima) misi, yakni: Peningkatan kualitas manusia Sulawesi Utara; Penguatan ekonomi yang bertumpu pada industri pertanian, perikanan, pariwisata dan jasa; Pembangunan infrastruktur dan perluasan konektivitas; Pembangunan daerah yang berkelanjutan; Pemerintahan yang baik dan bersih didukung oleh sinergitas antar daerah.

Untuk itu, Olly mengharapkan agar hasil kegiatan di tahun 2021 dapat menjadi bahan bagi DPRD bersama dengan Pemprov Sulut untuk menyusun langkah strategis, rencana kerja dan rencana kebijakan kedepan.

Terkait penanganan pandemi Covid-19 di Sulut, Olly menjelaskan bahwa dalam satu bulan terakhir ini laporan dari Dinas Kesehatan menunjukan penurunan.

“Artinya lebih banyak yang sembuh dari pada yang terpapar,” ungkap Olly.

Lebih jauh, orang nomor satu di Sulut ini pun optimis lewat komitmen, semangat, dan kerja keras bersama dari semua pihak, secara bertahap seluruh kebutuhan dan keinginan masyarakat Sulut dapat terwujudkan bersama.(*/rls)


COMMENTS

Nama

advetorial,388,berita utama,2933,bitung,806,bolmong,25,Bolsel,67,ekonomi,383,hukrim,513,infrastruktur,215,manado,1820,minahasa,2076,minsel,692,minut,737,mitra,931,nasional,1262,nusa utara,379,olahraga,303,pariwisata,254,politik,1536,q,5,sulut,4885,tomohon,328,totabuan,423,v,2,video,1,
ltr
item
KabarOk.com - Kabar dikabarkan: Harap Dukungan Deprop, Olly Tegaskan 5 Misi Pemprop Sulut
Harap Dukungan Deprop, Olly Tegaskan 5 Misi Pemprop Sulut
Harap Dukungan Deprop, Olly Tegaskan 5 Misi Pemprop Sulut
https://1.bp.blogspot.com/-h8NiRePFIxE/YH2-DfKebYI/AAAAAAAAiD4/rQxkQjHYFOgAjBKPVa8qzmXr9QbdA0ExACLcBGAsYHQ/s320/IMG_20210420_012758.jpg
https://1.bp.blogspot.com/-h8NiRePFIxE/YH2-DfKebYI/AAAAAAAAiD4/rQxkQjHYFOgAjBKPVa8qzmXr9QbdA0ExACLcBGAsYHQ/s72-c/IMG_20210420_012758.jpg
KabarOk.com - Kabar dikabarkan
https://www.kabarok.com/2021/04/harap-dukungan-deprop-olly-tegaskan-5.html
https://www.kabarok.com/
https://www.kabarok.com/
https://www.kabarok.com/2021/04/harap-dukungan-deprop-olly-tegaskan-5.html
true
3875780352725475842
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts LIHAT SEMUA Selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU TAG ARCHIVE SEARCH SEMUA BERITA Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy