Manado-Bank Sulut Gorontalo (BGS) terus melakukan
ekspansi di dunia perbankan pada berbagai sektor. Tak hanya pengembangan
peyalanan, termasuk IT, namun faktor penunjang lain, diantaranya bidang Unit
Mikro Kecil Menengah (UMKM) juga ikut digenjot.
Sejalan dengan program andalan Gubernur Sulut Olly
Dondokambey SE dan Wagub Drs Steven OE Kandouw di sektor pariwisata, BSG mendorong
UMKM terus bekembang pada sector pariwisata. Hal ini diungkapkan langsung Direktur
Utama BSG Jeffry Dendeng. “Kami terus berupaya agar UMKM di Sulut dalam berkembang
di sektor pariwisata, dan ini sebagai salah satu langkah Bank Sulut Gorontalo
ikut menunjang program pemerintah daerah,” tandas Dirut Dendeng saat hadir pada
peresmian Markplus Center For Tourism And Hospitality oleh Menteri Pariwisata RI Arief Yahya di Rumah Alam Manado, Jalan Ring Road I, Selasa (11/12/2018).
Sebelumnya BSG juga melakukan pengembangan dengan
melakukan penandatangan kerjasama dengan salah satu BUMN BRI di Jakarta. Adapun
penandatangan MoU yang dilakukan Dirut BSG Jeffry Dendeng dengan petinggi BRI pusat
dengan disaksikan Wagub Drs Steven OE Kandouw di Jakarta baru-baru ini.(ifa)
COMMENTS