Manado, -- Wakil ketua DPRD Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Billy Lombok sambut puluhan Remaja teladan Minahasa Selatan tahun 2024 di Kantor DPRD Provinsi Sulut.
Billy yang juga merupakan seorang Penatua Remaja itu mengungkapkan, tujuan para remaja teladan itu disambut di Gedung rakyat, agar mengenal lebih dalam tugas-tugas dan fungsi Pimpinan dan anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara."Tentu besar harapan saya, seluruh remaja teladan ini dapat memahami dan karakteristik daerahnya melalui DPRD dan pemerintah sehingga kelak menjadi pemimpin yang baik di masyarakat," ungkap Penatua Billy Rabu, (29/5/2024) di ruang rapat DPRD Provinsi Sulut.
Dalam momen kebersamaan itu, Billy banyak memaparkan peran DPRD sebagai lembaga legislatif yang terus bersinergi dengan pemerintah daerah untuk mewujudkan pembangunan di Provinsi Sulawesi Utara yang semakin baik dan mendunia.
"Terdapat 45 Pimpinan dan anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara memiliki tugas dan fungsi legislasi, anggaran dan pengawasan, juga memiliki fungsi representasi, dan dalam menjalankan tugas dan fungsi tersebut, DPRD Provinsi Sulawesi Utara selalu berupaya untuk dapat memastikan pemerintahan yang transparan, akuntabel, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat, serta mendorong pembangunan daerah yang berkelanjutan," lugas Billy sembari menjabarkan tugas-tugas dan fungsi DPRD Sulut
Pada kesempatan itu Billy juga mengingatkan pada para finalis untuk menjaga iman pada Tuhan Yesus serta patuh dan hormat pada orangtua.
"Setelah ini Ka Billy akan mengantar ayah ke Singapura untuk berobat. Itu adalah bentuk kepatuhan dan hormat Ka' Billy pada orangtua. Hormat dan patuh pada orangtua adalah wujud dari rasa takut dan hormat kita pada mereka. Kalau kita tidak bisa lakukan itu pada orangtua mustahil kita bisa hormat dan patuh pada Tuhan Yesus Kristus,"tegas Ketua Pemuda Sinode GMIM 2 periode ini.
Ditempat yang sama, panitia pemilihan remaja teladan Eva Aruperes mengatakan, kegiatan tersebut adalah road show remaja teladan tahun 2024.
"Kegiatan ini diikuti oleh remaja teladan Minahasa Selatan tahun 2024 sebanyak 19 dari 20 orang Finalis yang satu tidak ikut karena sedanh sakit. Mereka didampingi panitia pemilihan remaja teladan dengan jumlah total yang ikut dalam kegiatan ini sebanyak 33 orang," jelas Eva.
Pada awak media, Lurah Finalis Remaja Teladan Minsel Tahun 2024 Hizkia Pattilima mengaku bangga kepada wakil ketua DPRD Billy Lombok yang telah memberikan kesempatan bagi seluruh remaja teladan untuk mengunjungi gedung kantor DPRD Provinsi Sulut.
"Iya tentu kami senang disambut langsung oleh kakak Billy Lombok sebagai wakil ketua DPRD, yang telah menerima kami semua di gedung DPRD Provinsi Sulawesi Utara. Terima kasih kakak Billy Lombok," sebut Hizkia.
(**/Oby)
COMMENTS