Peduli Pandemi Covid, BSG Ratahan Serahkan Bantuan 455 Karung Beras


Ratahan-Terus peduli dengan dampak dari Pandemi Covid 19, pihak Bank Sulut-Gorontalo (BSG), Cabang Ratahan, menyerahkan 455 karung beras bantuan ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Tenggara (Mitra).

Penyerahan dilakukan secara simbolis digelar di Sport Hall Kantor Bupati Mitra Jumat (15/05/2020).

Pada kesempatan itu, Kepala Cabang BSG Ratahan Nolvy Kilanta menyerahkan bantuan tersebut kepada Wakil Bupati (Wabup) Drs Jesaja J.O Legi mewakili Bupati James Sumendap SH didampingi Plt Sekertaris Daerah (Sekda) David Lalandos AP MM.

Dikatakan Novly, BSG membuka program peduli Covid-19, sebagai bentuk upaya penanggulangan masyarakat yang terdampak wabah tersebut.

“Sebagai bidang jasa perbankan, kita juga harus terlibat dalam penanggulangan Covid-19. Kami yang beroperasional di wilayah Mitra, tentu mengharapkan dengan upaya ini, kita bersama pemerintah, sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat telah sepakat dari hasil koordinasi dengan Bupati JS agar BSG Ratahan bisa membantu warga terdampak yang ada di Kabupaten Mitra dengan bantuan ini,” ujar Kilanta.

Adapun anggaran yang dikeluarkan BSG Cabang Ratahan yakni sebesar Rp50 juta untuk mengadakan beras 455 karung ini.

“Bantuan ini kita serahkan kepada pemerintah agar bisa disalurkan di setiap kecamatan yang ditujukan oleh para tokoh agama yang ada di 12 Kecamatan di Mitra. Nantinya masing-masing penerima bakal diberikan sebanyak 10 kg sebagai bentuk kepedulian BSG Sulut,” terang Novly.

Pihaknya juga mengajak agar masyarakat bisa menerapkan protokol Covid-19 dengan menerapkan PHBS dan social distancing di tengah wabah ini.

“Kita juga mengajak agar masyarakat tetap menerapkan pola hidup bersih dan social distancing. Juga penggunaan alat pelindung diri (APD) lengkap selama melakukan aktifitas diluar rumah,” pungkas Kilanta.

Sementara itu, Wabup Legi dalam kesempatan tersebut mengatakan, menindaklanjuti arahan Bupati JS, bantuan dari BSG ini bakal diterima oleh para tokoh agama yang ada di Mitra.

“Maksud penyaluran ini, karena sebagian dari masyarakat saat ini sudah banyak menerima bantuan seperti bantuan dari penerima PKH, Bansos dan BLT. Pemerintah juga melihat peran serta tokoh agama yang selama ini bersinergi dengan aturan pemerintah dengan larangan yang dikeluarkan selama wabah ini terus berlanjut,” terang Legi.

Untuk itu, dikesempatan tersebut, atas nama Pemkab Mitra yakni Bupati James Sumendap SH, sangat mengapresiasi kepedulian BSG Sulut dalam membantu pemerintah dalam penanganan Covid-19.

“Selaku pemerintah menyampaikan banyak terimakasih kepada bank Sulut go, karena sudah membantu Pemkab Mitra dalam menangani wabah Covid-19. Diharapakan tetap bersinergi dengan program pemerintah,” ungkap Wabup.

Sementara itu, Plt Sekda David Lalandos menambahkan, pihaknya sangat menghargai perhatian pihak perbankan di tengah Pandemi Covid-19 ini.

“Selaku pemerintah, kita sangat mengapresiasi langkah dari pihak perbankan yang ingin membantu pemerintah dalam penanganan Covid-19 kepada masyarakat yang selama ini menjadi tantangan pemerintah. Diharapakan bantuan yang ada, bisa sangat bermanfaat bagi masyarakat Mitra khususnya para tokoh agama yang terdampak wabah ini,” tutup Sekda Lalandos.(mrk)


COMMENTS

Nama

advetorial,392,berita utama,3026,bitung,862,bolmong,37,Bolsel,69,ekonomi,386,hukrim,526,infrastruktur,218,manado,1852,minahasa,2122,minsel,693,minut,737,mitra,931,nasional,1266,nusa utara,383,olahraga,303,pariwisata,254,Pemprov,2,politik,1596,q,5,sulut,5114,tomohon,329,totabuan,427,v,2,video,1,
ltr
item
KabarOk.com - Kabar dikabarkan: Peduli Pandemi Covid, BSG Ratahan Serahkan Bantuan 455 Karung Beras
Peduli Pandemi Covid, BSG Ratahan Serahkan Bantuan 455 Karung Beras
Peduli Pandemi Covid, BSG Ratahan Serahkan Bantuan 455 Karung Beras
https://1.bp.blogspot.com/-kFkxAcc7-v0/Xr8NKQ9VGTI/AAAAAAAAZMk/w_6GKVXZzZQx_BgfITfJW938MgsSi_fWgCLcBGAsYHQ/s640/IMG_20200516_051731.jpg
https://1.bp.blogspot.com/-kFkxAcc7-v0/Xr8NKQ9VGTI/AAAAAAAAZMk/w_6GKVXZzZQx_BgfITfJW938MgsSi_fWgCLcBGAsYHQ/s72-c/IMG_20200516_051731.jpg
KabarOk.com - Kabar dikabarkan
https://www.kabarok.com/2020/05/peduli-pandemi-covid-bsg-ratahan.html
https://www.kabarok.com/
https://www.kabarok.com/
https://www.kabarok.com/2020/05/peduli-pandemi-covid-bsg-ratahan.html
true
3875780352725475842
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts LIHAT SEMUA Selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU TAG ARCHIVE SEARCH SEMUA BERITA Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy