Manado-Gubernur Provinsi Sulawesi Utara ikut memaknai hari raya umat Muslim Idul Adha 1441 Hijriyah yang jatuh pada Jumat (31/07/2020).
Gubernur Olly sendiri memaknai langsung sekaligus mengucapkan selamat Idul Adha pada umat Muslim se-Sulut, dengan hadir langsung usai Shalat Id di Masjid Raya Ahmad Yani Kelurahan Lawangirun Kota Manado.
“Saya Gubernur Sulawesi Utara dan atas nama kel. Dondokambey-Tamuntuan mengucapkan Selamat merayakan Hari Raya Idul Adha 1441 H kepada Seluruh Umat
muslim yang ada di Provinsi Sulut, khususnya yang ada di Kota Manado.
Semoga Allah SWT selalu menyertai kita semua disaat kondisi pandemi Covid-19 kita hadapi," ucap Guberrnur Olly saat membawakan kata sambutannya.
"Mari kita selalu bersyukur agar supaya rahmat Tuhan memberkati kita semua dan memberikan kelimpahan dan kesehatan yang prima sehingga kita bisa menjalankan seluruh tugas dan tanggung jawab kita sebagai umat manusia dan selalu memberikan yang terbaik buat warga Sulut,” tambahnya.
Turut hadir perwakilan Forkopimda, Kanwil Kemenag, PHBI dan pimpinan forum organisasi keagamaan Islam.
Usai salad ID di Masjid Raya Gubernur Olly melanjutkan penyerahan hewan kurban di Masjid Nurul Huda Ketang Baru Manado.(*/rls)
COMMENTS