"Saya harap dengan adanya sekolah SMK Pariwisata ini, akan membuat kita semakin siap menjadi daerah tujuan wisata, dengan mempersiapkan putra daerah sebagai tenaga kerja yang terampil di sektor wisata," tandas Gubernur Olly.
Tentunya keberhasilan SMK Pariwisata hadir di Kota Manado ini tak lepas dari lobi khusus dari Gubernur Olly di pusat.
Sebab dari laporan yang dibacakan Kepala Dinas Pendidikan Daerah (Dikda) Sulut dr Grace Punuh, dari usulan 7 provinsi hanya 2 yang diterima.
Jadi menurut Kadis Punuh, saat ini hanya ada 2 SMK pariwisata se-Indonesia."Ini murni berkat lobi pak gubernur Olly, sebab ada 7 provinsi yang mengusulkan, tapi hanya Sulut dan satu daerah lain yang diterima," tandas Kadis Punuh.
Ini merupakan hasil lobi pak Gubernur Olly Dondokambey SE. Untuk itu, kami jajaran pendidikan dan masyarakat Sulut berterimakasih kepada pak Gubernur Olly Dondokambey SE dan pak Wagub Drs Steven OE Kandouw, sebagai bukti serius dalam membangun SDM Pariwisata, khususnya demi menunjang KEK Pariwisata Likupang,” ungkapnya lagi.
Ia menambahkan, sesuai rencana, pembangunan tahap pertama akan rampung pada 31 Desember 2020 atau 150 hari kalender. Sedangkan sumber dana berasal dari APBN 2020.
Hadir pada kegiatan ini, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Pemprov Sulut Drs Edison Humiang MSi, jajaran Dinas Dikda Sulut dan para kepala SMA/SMK/sederajat.(ifa)
COMMENTS