Manado-Pasca batal diresmikan Presiden Republik Indonesia Ir Joko Widodo (Jokowi) pada medio Juli 2020 lalu, kabar dari proyek Jalan Tol Manado-Minut-Bitung seperti hilang dari peredaran.
Wartawan media ini coba menanyakan langsung perkembangan jalan tol tersebut ke Balai Pelaksana Jalan Nasional XV Sulut Gorontalo Agung Prabowo.
"Untuk line dua dan tiga sudah selesai dan tinggal menunggu waktu untuk diresmikan pak Presiden Jokowi," ungkap Kabalai Agung Prabowo saat diwawancarai usai melakukan Ground Breaking Outer Ring Road III di Kalasey Minahasa, Selasa (14/09/2020).
Disinggung soal masih adanya permasalahan lahan di line dua, menurut Kabalai Probowo itu tak mengganggumu pelaksanaan rencana peresmian.
"Tetap rencana peresmian jalan tol masih dapat dilakukan," pungkas Kabalai Prabowp.(ifa)
COMMENTS