Manado-Pemprop Sulawesi Utara (Sulut) hingga saat ini terus melakukan vaksinasi dalam menekan penyebaran Covid 19.
Menurut Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE saat ini vaksinasi telah memasuki tahap II yang diperuntukan bagi pelayan publik dan para lanjut usia (Lansia).
Disinggung soal vaksinasi bagi warga umum, menurut kepala daerah yang dikenal 'jago lobi' di pusat ini, secepatnya akan dilakukan.
"Untuk masyarakat umum masuk tahap III yang dijadwalkan digelar bulan Juni nanti," ungkap Gubernur Olly.
Lanjut Gubernur Olly, saat ini untuk vaksin yang ada AstraZeneca (AZ) sekitar 2 ribu.
"Nantinya akan digunakan vaksin yang ada, nantinya akan mendapat distribusi lagi dari pusat," pungkas Gubernur Olly saat diwawancarai di lobi Kantor Gubernur di Jalan 17 Agustus Teling Manado, Senin (19/04/2021) malam tadi.
Diwawancarai terpisah Kepala Dinas Kesehatan Pemprop dr Debby Kalalo mengungkapkan untuk pelaksanaan vaksinasi AstraZeneca masih terus dilakukan.
"Pelaksanaan vaksinasi AstraZeneca saat ini masih terus berlangsung," tutur dr Kalalo sembari mengatakan soal ada efek samping pada vaksinasi pertama AstraZeneca lalu hanya sedikit.(ifa)
COMMENTS