Bitung-Pembahasan terkait Pembangunan RSUD Bitung terus di genjot Pemkot Bitung, di mana Kota Bitung bakal memiliki aset Rumah sakit Daerah sebab, RSUD Manembo nembo merupakan aset Pemerintah Provinsi Sulut .
Terkait hal ini, Wakil Walikota Hengky Honandar S.E. menghadiri Rapat Pembahasan Percepatan Pembangunan RSUD Kota Bitung di Ruang Kerja Wakil Walikota Bitung. Jumat (04/06/2021).
Dalam Kesempatan tersebut Wakil Walikota Hengky Honandar S.E. didampingi oleh Dr. Pieter Lumingkewas membahas perencanaan terhadap percepatan pembangunan RSUD Kota Bitung.
"Saya meminta segala yang terlibat dalam proses pembangunan agar dapat menjalin kerja sama yang baik sehingga tercipta sinergitas dan pembagunan cepat terselesaikan" harap Wawali Hengky
Hadir juga dalam kegiatan tersebut Dinas Kesehatan Kota Bitung, DPMPTSP, Dinas PUPR, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Perhubungan, Bappeda, BKAD, LPSE dan Konsultan Perencanaan.(serdy)
COMMENTS