Lolak-Bupati Kabupaten Bolmong Ir Limi Mokodompit MM gerak cepat dalam menindaklanjuti permasalahan dan aspirasi masyarakatnya.
Pada Rabu (15/02/2023) ini, Bupati Limi bersama Forum Komunikasi Kepala Daerah (Forkopimda) Bumi Totabuan, melakukan aktivitas sosial.
Dipimpin langsung Bupati Limi menyerahkan langsung bantuan bagi korban bencana angin puting beliung di Desa Dulangon Kecamatan Lolak Bolmong.
"Insya Allah ini bantuan ini akan dapat bermanfaat bagi warga yang terdampak bencana," kata Bupati Limi usai menyerahkan bantuan.
Pada kesempatan ini Bupati Limi juga mengimbau agar warga Bolmong untuk tetap waspada dengan cuaca ekstrim yang melanda seluruh wilayah di Sulut, termasuk di Kabupaten Bolmong.
"Saya imbau warga Kabupaten Bolmong, untuk selalu waspada dan berhati-hati dalam melakukan aktivitas sehari-hari, begitu juga yang berada di rumah untuk selalu waspada," imbau pejabat yang dikenal sangat familiar ini.
Pada kesempatan ini Bupati Bolmong Limi ikut didampingi sejumlah pejabat eselon II dan pejabat terkait lainnya.(ifa)
COMMENTS