Terkait Warga Manado Yang di Relokasi Ke Pandu, Ini Pendapat Amir Liputo

Manado- Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara, Amir Liputo, angkat bicara menyangkut polemik relokasi warga terdampak banjir di Kelurahan Mahawu, Kota Manado.

"Saya wakil rakyat yang kebetulan tinggal tak jauh dari situ melihat bahwa masalah ini perlu duduk bersama antara pihak pemerintah kota dan warga setempat. Supaya jelas program apa yang akan dilakukan bagi warga dan kemudian apa yang menjadi hak dan kewajiban masing-masing," kata Amir, Senin (13/2/2023).

Diketahui, warga yang bermukim di Kelurahan Mahawu khususnya Lingkungan 3, tempat tinggalnya selalu terendam banjir. Permukiman warga setempat di bantaran sungai.

Mereka akan direlokasi atau dipindahkan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Manado ke wilayah Pandu.

Relokasi ini yang masih jadi polemik. Warga menilai rumah tempat relokasi di Pandu belum memadai. Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini mengatakan, dirinya kenal semua warga yang tinggal di wilayah tersebut.

"Mereka mendukung penuh program pemerintah. Tidak ada yang menolak, sepanjang mereka minta agar tempat mereka pindah itu memenuhi syarat, dan yang kedua tentu ada tanah yang sudah bersertifikat dan sebagainya, tentu harus mendaptkan perhatian pemerintah," imbuhnya.

"Kami sangat menyayangi rakyat yang ada di situ. Kasihan setiap tahun kami melihat mereka terendam, kalau tidak ada langkah untuk relokasi, pasti itu akan terjadi terus. Tapi di sisi lain kami mohon relokasi ini memenuhi aspek-aspek kemanusiaan," tambah Amir yang merupakan legislator dari daerah pemilihan kota Manado. Amir menyebut, ia tahu persis Wali Kota Manado Andrei Angouw punya tujuan baik, yakni tidak lagi mau melihat ada warganya yang selalu tertimpa musibah banjir.

"Sehingga beliau ingin warga ini pindah. Nah, untuk proses pindah ini menurut saya perlu dipersiapkan beberapa hal, pertama mereka mau pindah di mana? Kedua, kalau memang di Pandu, harus dipastikan bahwa rumah-rumah yang ada di Pandu itu layak huni," sarannya. (**/Oby)

COMMENTS

Nama

advetorial,388,berita utama,2933,bitung,803,bolmong,25,Bolsel,67,ekonomi,383,hukrim,513,infrastruktur,215,manado,1820,minahasa,2059,minsel,692,minut,737,mitra,931,nasional,1262,nusa utara,379,olahraga,303,pariwisata,254,politik,1535,q,5,sulut,4875,tomohon,326,totabuan,423,v,2,video,1,
ltr
item
KabarOk.com - Kabar dikabarkan: Terkait Warga Manado Yang di Relokasi Ke Pandu, Ini Pendapat Amir Liputo
Terkait Warga Manado Yang di Relokasi Ke Pandu, Ini Pendapat Amir Liputo
Terkait Warga Mahawu Yang di Relokasi Ke Pandu, Ini Pendapat Amir Liputo
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiYDY1n8qUpu-QEvSf0xeT24ZnoAQDd_CFzg7dLzG9VbE3HESoRevxAOvwYhHEtTdC3GNB26hEppgxur4pNt_zYM0DVqqMe-F__jAu6oFqKHjZFNj-s8iFppl0WL4RtpHvBZUmi01BsPw4EpsKxTOpnj6qGU39eQiHIYlWaXHwdJ06bgwWp2mH7sl0L/s320/20230213_112410.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiYDY1n8qUpu-QEvSf0xeT24ZnoAQDd_CFzg7dLzG9VbE3HESoRevxAOvwYhHEtTdC3GNB26hEppgxur4pNt_zYM0DVqqMe-F__jAu6oFqKHjZFNj-s8iFppl0WL4RtpHvBZUmi01BsPw4EpsKxTOpnj6qGU39eQiHIYlWaXHwdJ06bgwWp2mH7sl0L/s72-c/20230213_112410.jpg
KabarOk.com - Kabar dikabarkan
https://www.kabarok.com/2023/02/terkait-warga-manado-yang-di-relokasi.html
https://www.kabarok.com/
https://www.kabarok.com/
https://www.kabarok.com/2023/02/terkait-warga-manado-yang-di-relokasi.html
true
3875780352725475842
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts LIHAT SEMUA Selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU TAG ARCHIVE SEARCH SEMUA BERITA Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy